Doa Setelah Shalat Wajib Lengkap Latin dan Artinya

Assalaamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh. Mempelajari bacaan doa setelah shalat wajib lengkap latin dan artinya menjadi hal yang penting untuk kita lakukan. Untuk bisa melakukannya maka kita mesti mengetahui dulu bacaan doanya. Akan menjadi sempurna lagi bila kita pun mengetahui arti dari bacaan yang dibaca. Teman-teman yang berbahagia, kita semua mengetahui bahwa shalat wajib lima waktu menjadi kegiatan ibadah yang mesti dilakukan oleh setiap muslim. 

Tidak ada satu hari pun yang terlewat untuk mengerjakan ibadah shalat ini. Rukun Islam yang kedua ini memang ibadah yang sangat utama. Dalam sehari semalam setiap muslim mengerjakan shalat subuh, dhuhur, asar, maghrib, dan isya. Tanpa boleh ada satu pun waktu yang ditinggalkan. Sebab shalat ini adalah kewajiban. Sesudah melaksanakan ibadah shalat wajib yang lima waktu tersebut ada kesempatan yang penting untuk kita pakai berdoa.

Setelah kita selesai mengerjakan shalat lima waktu hendaknya tidak terburu-buru untuk beranjak berdiri dan pergi dari tempat duduk. Ada baiknya untuk sejenak duduk dan berdoa. Maka kita akan membahas tentang aneka bacaan doa sesudah shalat wajib. Bacaan doa dan dzikir setelah shalat ini kami tuliskan secara berurutan. Jadi begini, tatkala kita sudah selesai mengerjakan ibadah shalat dengan ditandai telah membaca salam maka langsung saja kita membaca doa ini.

BACAAN PERTAMA

Kita membaca doa istighfar sebanyak tiga kali. Untuk lafazhnya:

bacaan istighfar

Latinnya:

ASTAGHFIRULLAH (3X).

Artinya :

Aku mohon ampun kepada Allah


atau kita bisa pula dengan membaca:

istighfar

Latinnya:

ASTAGHFIRULLAAHAL AZHIIM. ALLADZII LAA ILAAHA ILLAA HUWAL HAYYUL QAYYUMU WA ATUUBU ILAIHI.

Artinya :

Aku mohon ampun kepada Allah yang Maha Agung, yang tiada Tuhan selain Dia Yang Maha Hidup lagi Maha Berdiri Sendiri, dan aku bertaubat kepada-Nya.


BACAAN KEDUA

Setelah kita membaca istighfar sebanyak tiga kali maka kemudian kita membaca doa sebagai berikut.

bacaan doa setelah shalat

Latinnya:

ALLAHUMMA ANTAS SALAAM WA MINKAS SALAAM TABAARAKTA YAA DZAL JALAALI WAL IKRAM.

Artinya :

Ya Allah, Engkau pemberi keselamatan, dan dariMu keselamatan, Maha Suci Engkau, wahai Tuhan Yang Pemilik Keagungan dan Kemuliaan.


atau bisa juga membaca:

bacaan setelah shalat

Latinnya:

ALLAHUMMA ANTAS SALAAM WA MINKAS SALAAM TABAARAKTA RABBANAA YAA DZAL JALAALI WAL IKRAM.

Artinya :

Ya Allah, Engkau pemberi keselamatan, dan dariMu keselamatan, Maha Suci Engkau, Wahai Tuhan Kami wahai Tuhan Yang Pemilik Keagungan dan Kemuliaan.


BACAAN KETIGA

Membaca kalimah tasbih, tahmid, dan takbir. Untuk masing-masing dibaca sebanyak tiga puluh tiga kali.

tasbih

Latinnya:

SUBHANALLAH (33X)

Artinya :

Maha suci Allah

kemudian membaca:

tahmid

Latinnya:

ALHAMDULILLAH (33X)

Artinya :

Segala puji bagi Allah


Lalu membaca :


Latinnya:

ALLAHU AKBAR (33 X)

Artinya :

Allah Maha Besar


Setelah selesai, selanjutnya kita membaca:

Latinnya:

LAA ILAHA ILLALLAHU WAHDAHU LAA SYARIKA LAH. LAHUL MULKU WA LAHUL HAMDU WA HUWA 'ALAA KULLI SYAI IN QADIIR. 

Artinya:

Tiada Tuhan kecuali Allah, Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagiNya. Bagi-Nya kerajaan dan pujaan. Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. 


BACAAN KEEMPAT

Selanjutnya kita membaca doa:



Latinnya:

ALLAAHUMMA LAA MAANI'A LIMA A'THAITA, WA LAA MU'THIYA LIMA MANA'TA, WA LAA YANFA'U DZAL JADDI MINKAL JADDU.

Artinya:

Ya Allah tidak ada yang dapat menghalangi terhadap apa yang Engkau beri, tidak ada yang dapat memberi terhadap orang yang Engkau halangi, dan tanpa izin-Mu pemilik manfaat tidak dapat memberikan manfaat.


BACAAN KELIMA


Latinnya:

LAA ILAHA ILLALLAHU WAHDAHU LAA SYARIKA LAH. LAHUL MULKU WA LAHUL HAMDU WA HUWA 'ALAA KULLI SYAI IN QADIIR. LAA HAWLA WA LAA QUWWATA ILLA BILLAH. LAA ILAAHA ILLALLAH. WA LAA NA'BUDU ILLA IYYAH. LAHUN NI'MAH. WA LAHUL FADHLU WA LAHUTS TSANAAUL HASAN. LAA ILAAHA ILLALLAH MUKHLISHIINA LAHUD DIINA WA LAW KARIHAL KAAFIRUUN.

Artinya :

Tiada Tuhan kecuali Allah, Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagiNya. Bagi-Nya kerajaan dan pujaan. Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. Tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah. Tiada Tuhan kecuali Allah. Kami tidak menyembah kecuali kepadaNya. Bagi-Nya nikmat, anugerah dan pujaan yang baik. Tiada Tuhan kecuali Allah, dengan memurnikan ibadah kepada-Nya, sekalipun orang-orang kafir sama benci.


BACAAN KEENAM

Kita membaca ta'awudz yang lafazhnya adalah


Latinnya:

A'UUDZU  BILLAAHI  MINASY SYAYTHAANIR RAJIIM.

Artinya :

aku berlindung kepada Allah dari godaan setan yang terkutuk.


BACAAN KETUJUH

Membaca Ayat Kursy atau Surat Al-Baqarah ayat 255,


Latinnya:

ALLAAHULAA ILAAHA ILLAA HUWAL HAYYUL QAYYUUM, LAA TAKHUDZUHUU SINATUW WALAA NAUM, LAHUU MAA FISSAMAAWAATI WAMAAFIL ARDH. MANGDZAL LADZII YASYFA'U INDAHUU ILLAA BI IDZNIH, YA'LAMU MAA BAINA AYDIIHIM WAMAA KHALFAHUM, WALAA YUHIITHUUNA BISYAI'IM MIN ILMIHII ILLAA BIMAA SYAA, WASI'A KURSIYYUHUS SAMAAWAATI WAL ARDHA WALAA YA UUDUHUU HIFZHUHUMAA WAHUWAL ALIYYUL AZHIIM.

Artinya:

Allah, tidak ada tuhan selain Dia. Yang Maha Hidup, Yang terus menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk dan tidak tidur. Milik-Nya apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa yang di hadapan mereka dan apa yang di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui sesuatu apa pun tentang ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya meliputi langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Dia Maha Tinggi, Maha Besar.


BACAAN KEDELAPAN

Membaca Al-Quran Surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas.

Surat Al-Ikhlas:


Latinnya :

1. QUL HUWA ALLAAHU AHAD.

2.  ALLAAHUSH-SHAMAD.

3. LAM YALID WALAM YUULAD.

4. WA LAM YAKULLAHU KUFUWAN AHAD.


Artinya :

1. Katakanlah: "Dia-lah Allah, yang Maha Esa.

2. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu.

3. Dia tiada beranak dan tidak pula diperanakkan,

4. dan tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia."


Lalu membaca Surat Al-Falaq:


Latinnya :

1. QUL A’UUDZU BI RABBIL FALAQ.

2. MIN SYARRI MAA KHALAQ.

3. WA MIN SYARRI GHAASIQIN IDZAA WAQAB.

4. WA MIN SYARRINNAFFAA TSAATI FIIL ’UQAD.

5. WA MIN SYARRI HAASIDIN IDZAA HASAD.


Artinya:

1. Katakanlah: "Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh,

2. dari kejahatan makhluk-Nya,

3. dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita,

4. dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul.

5. dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki."


Lalu membaca Surat An-Nas:


Latinnya :

1. QUL A’UUDZU BIRABBIN NAAS.

2. MAALIKIN NAAS.

3. ILAAHIN NAAS.

4. MIN SYARRIL WAS WAASIL KHANNAAS.

5. ALLADZII YUWAS WISU FII SHUDUURIN NAASI.

6. MINAL JINNATI WAN NAAS.

Artinya:

1. Katakanlah, "Aku berlindung kepada Tuhannya manusia,

2. Raja manusia,

3. sembahan manusia,

4. dari kejahatan (bisikan) setan yang bersembunyi,

5. yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia,

6. dari (golongan) jin dan manusia."


BACAAN KESEMBILAN

Kita membaca pujian kepada Allah dan shalawat kepada Nabi Muhammad shalallahu 'alaihi wa sallam.

Latinnya :

BISMILLAAHIR RAHMAA NIRRAHIIM. ALHAMDU LILLAAHI RABBIL'AALAMIIN. HAMDAN YUWAA FII NI'AMAHU WA YUKAAFI U MAZIIDAH. YAA RABBANAA LAKAL HAMDU KAMAA YANBAGHII LI JALAALI WAJHIKA WA 'AZHIIMI SULTHAANIK. ALLAHUMMA SHALLI 'ALAA MUHAMMADIN WA 'ALAA 'AALI MUHAMMAD.

Artinya:

Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Pujian yang sebanding dengan nikmat-nikmatNya dan menjamin tambahannya. Wahai Tuhan kami, bagi-Mu-lah segala puji, dan bagi-Mu-lah segalah syukur, sebagaimana layak bagi keluhuran zat-Mu dan keagungan kekuasaan-Mu. Ya Allah, limpahkan kesejahteraan kepada Muhammad dan keluarga Muhammad .


BACAAN KESEPULUH

Kita bisa membaca berbagai macam doa. Di sinilah kita perlu mengambil sebuah kesempatan emas untuk berdoa meminta sesuatu kepada Allah subhanahu wa ta'ala. Kita bebas meminta apa saja. Waktu setelah shalat wajib termasuk yang paling mustajab untuk berdoa. Mengenai bahasa saat kita berdoa setelah shalat ini, kita diperbolehkan menggunakan bahasa apa saja. Bisa dengan bahasa Indonesia, bahasa Jawa, Bahasa Inggris, dan atau bahasa yang lainnya. Contoh dari doa permohonan kita itu misalnya: seorang murid memohon kemudahan dalam menghadapi ujian di sekolahnya, seorang pemuda memohon kepada Allah subhanahu wa ta'ala agar dimudahkan memperoleh jodoh, ada pula yang ingin diluaskan rezekinya, ada orang yang sakit minta diberi kesembuhan, ada yang butuh pekerjaan memohon dimudahkan mencari pekerjaan, ada meminta dilancarkan bisnisnya, dan masih banyak contohnya. Kita diberi keleluasaan untuk bebas memohon apa saja kebaikan itu kepada Allah subhanahu wa ta'ala. Dia akan menjawab doa-doa hamba-Nya. Kita yang berdoa hendaknya selalu berprasangka baik kepada Allah subhanahu wa ta'ala.

Setelah kita berdoa sesuai kebutuhan masing-masing, ada baiknya kita juga membaca beberapa macam doa berikut ini.

1. Doa mohon petunjuk dan taqwa

Latinnya:

ALLAAHUMMA INNII AS-ALUKAL HUDAA WAT TUQAA WAL 'AFAAFA WAL GHINAA.

Artinya:

Ya Allah, aku memohon kepada-Mu petunjuk, ketaqwaan, keterjagaan, dan kekayaan.


2. Doa mohon dimudahkan untuk bersyukur

Latinnya:

ALLAHUMMA A'INNII 'ALA DZIKRIKA WA SYUKRIKA WA HUSNI 'IBAADATIKA.

Artinya :

Ya Allah, tolonglah kami untuk menjadi hamba yang selalu ingat kepada-Mu, bersyukur kepada-Mu, serta beribadah dengan baik kepada-Mu.


3. Doa untuk kedua orang tua

Latinnya:

RABBIGHFIRLII WALI WAALIDAYYA WARHAM HUMMA KAMAA RABBAYAANII SHAGHIIRAA.

Artinya: 

Wahai Tuhanku, ampunilah aku dan kedua orang tuaku, sayangilah mereka seperti mereka menyayangiku di waktu kecil.


4. Doa mohon kebahagiaan dunia dan akhirat

Latinnya:

RABBANAA AATINAA FIDDUN YAA HASANAH, WA FIL AAKHIRATI HASANAH, WAQINAA 'ADZAA BAN NAAR.

Artinya :

Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan hidup di dunia dan kebaikan hidup di akhirat, dan lindungilah kami dari azab neraka.


BACAAN KESEBELAS

Menutup doa dengan membaca:

Latinnya:

SUBHAANA RABBIKA RABBIL IZZATI AMMAA YASHIFUUN. WA SALAAMUN 'ALAL MURSALIIN. WAL HAMDULILLAAHI RABBIL  'AALAMIIN. 

Artinya :

Mahasuci Tuhanmu, Tuhan Yang Mahaperkasa dari sifat yang mereka katakan. Dan selamat sejahtera bagi para rasul. Dan segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam. 


Seorang muslim yang bisa menjalankan shalat wajib 5 (lima) waktu dengan baik dan rutin hakikatnya ia telah mendapatkan keberuntungan yang besar. Hidupnya akan terarah dan lebih berkah. Sebuah kebahagiaan yang tidak bisa ditandingi dengan sejumlah harta benda. Akhirnya sampai di sini dulu, kami berharap sedikit tulisan di atas bisa memberi manfaat untuk teman-teman pembaca blog poskajian yang berbahagia. Bila mana terdapat kesalahan pada penulisan kami mohon maaf sebesar-besarnya. Wassalaamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

Share on Facebook
Share on Twitter
Tags :

Related : Doa Setelah Shalat Wajib Lengkap Latin dan Artinya

0 comments:

Posting Komentar