Hukum Tajwid Surat An-Nashr Lengkap Penjelasan Latin Arti dan Isi Kandungan

Assalaamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh. Pada kesempatan yang berbahagia ini kita akan bahas analisis hukum tajwid Al-Quran Surat An-Nashr lengkap dengan penjelasan latin arti dan isi kandungannya. Surat An-Nashr ini adalah surat ke-110 di dalam Al-Quran. An-Nashr artinya pertolongan. Surat ini termasuk surat Madaniyah. Surat Al-Quran yang turun setelah hijrahnya Rasulullah SAW. Untuk menganalisis secara lebih jauh tentang hukum tajwid dari ayat tersebut maka sebaiknya kita simak saja berikut.

Hukum Tajwid Surat An-Nashr Lengkap Penjelasannya

Penjelasan dari nomor-nomor tersebut adalah :
1. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf dzal berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
2. Mad wajib muttashil alasannya karena huruf mad bertemu hamzah dalam satu kata. Dibaca panjang 4 atau 5 harakat.
3. Tafkhim karena lafaz Allah didahului oleh huruf hijaiyah ra berharakat fathah. Cara membacanya tebal.
4. Alif lam qamariyah karena huruf alif lam bertemu huruf fa'. Dibaca secara jelas.
5. Idzhar syafawi karena huruf mim sukun bertemu dengan huruf dal. Cara membacanya dengan jelas.
6. Ada tiga hukum di sini, pertama alif lam syamsiyah karena huruf alif lam bertemu huruf syamsiyah nun. Dibaca idgham (masuk ke huruf nun ). Kedua, ghunnah sebab nun bertanda tasydid dan cara membacanya dengan dengung serta ditahan 3 harakat. Ketiga, mad asli atau mad thabi’i karena huruf nun berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
Baca pula : Doa Naik Kendaraan Lengkap Arab Latin dan Artinya.
7. Qalqalah sughra karena huruf qalqalah dal berharakat sukun dan posisinya di tengah kalimat. Cara membacanya dipantulkan secara ringan.
8. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf lam berharakat dhamah bertemu wau sukun dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
9. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf fa' berharakat kasrah bertemu ya' sukun dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
10. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf dal berharakat kasrah bertemu ya' sukun dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
11. Tarqiq karena lafaz Allah didahului oleh huruf hijaiyah dal berharakat kasrah. Cara membacanya tipis.
12. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf wau berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
13. Mad 'iwadh karena jim berharakat fathah tanwin dan diwaqaf. Cara membacanya tanwin dihilangkan dan panjangnya 2 harakat. 
14. Idzhar syafawi karena huruf mim sukun bertemu dengan huruf dal. Cara membacanya dengan jelas.
Baca pula : Lafadz Adzan Lengkap Arab Latin dan Artinya.
15. Ghunnah sebab nun bertanda tasydid dan cara membacanya dengan dengung serta ditahan 3 harakat.
16. Mad shilah qashirah sebab huruf ha (kata ganti) bertemu dengan huruf selain hamzah. Cara membacanya panjang 2 harakat.
17. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf kaf berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
18. Mad asli atau mad thabi’i karena huruf wau berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.
19. Mad 'iwadh karena ba' berharakat fathah tanwin dan diwaqaf. Cara membacanya tanwin dihilangkan dan panjangnya 2 harakat. 
Baca pula : Doa Berlindung Dari Syirik Lengkap Arab Latin dan Artinya.

Latin dari Surat An-Nashr adalah :
1. IDZAA JAA A NASHRULLAAHI WALFATH.
2. WARA AITANNAASA YADKHULUUNA FII DIINLLAAHI AFWAAJAA.
3. FASABBIH BIHAMDI RABBIKA WASTAGHFIRHU INNAHUU KAANA TAWWAABAA.

Arti atau terjemahan dari Surat An-Nashr ialah :
1. Apabila telah datang pertolongan Allah dan kemenangan,
2. Dan kamu lihat manusia masuk agama Allah dengan berbondong-bondong,
3. Maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan mohonlah ampun kepada-Nya. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penerima taubat.

Selanjutnya, mengenai isi kandungan dari surat An-Nashr ayat 1 sampai 3 adalah Allah Swt. memberikan kabar gembira dan kemenangan. Diantara kabar gembira itu ialah telah dikuasainya kota Makkah kepada umat Islam, masuknya manusia ke dalam Islam secara berbondong-bondong. Kita kaum muslimin diperintahkan untuk memuji Allah Swt. dan memohon ampun dari segala dosa.  Allah Swt. Maha Menerima Taubat.

Surat yang termasuk juz 30 atau juz 'amma ini sering dibaca dalam shalat berjamaah atau pun munfarid. Maka penting sekali untuk kita perhatikan hukum tajwidnya. Insya Allah, dengan mempelajari hukum tajwidnya maka kita bisa membacanya dengan tartil. Tentu saja, apabila kita menjadi imam shalat, para makmum akan senang dengan bacaan imam yang bagus dan benar.

Semoga bermanfaat untuk para pembaca yang berbahagia. Wassalaamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh. 
Baca pula : Doa Shalat Istikharah Lengkap Arab Latin dan Artinya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Tags :

Related : Hukum Tajwid Surat An-Nashr Lengkap Penjelasan Latin Arti dan Isi Kandungan