Hukum Tajwid Surat Al-Munafiqun Ayat 4 Lengkap

Assalaamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh. Hadir kembali kami untuk membahas mengenai analisis hukum tajwid Surat Al-Munafiqun ayat 4 dilengkapi dengan penjelasannya. Hari ini menjadi salah satu waktu yang bagus untuk kita isi dengan kegiatan belajar tajwid.


Dari belajar mengenai tajwid ini kita nantinya akan menjadi pandai. Kita pandai membaca Al-Quran. Khususnya pada kali ini kita fokuskan ke Surat Al-Munafiqun ayat 4. Selamat menyimaknya berikut ini.

Hukum Bacaan Surat Al-Munafiqun Ayat 4


Penjelasan lengkap dari nomor-nomor di atas yakni:

1. اِذَا = Mad asli atau mad thabi’i karena huruf dzal berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

2. رَاَيْتَهُمْ = Mad lin karena huruf ya sukun didahului oleh huruf hamzah berharakat fathah. Dibaca panjang 2 harakat.

3. رَاَيْتَهُمْ تُعْجِبُكَ = Idzhar syafawi karena huruf mim sukun bertemu dengan huruf ta. Cara membacanya dengan jelas.

4. اَجْسَا = Qalqalah sughra karena huruf qalqalah jim berharakat sukun dan posisinya di tengah kalimat. Cara membacanya dipantulkan secara ringan.

5. اَجْسَا = Mad asli atau mad thabi’i karena huruf sin berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

6. وَاِنْ يَّقُوْ = Idgham bighunnah karena huruf nun sukun bertemu huruf ya bertasydid. Dibaca masuk dengan dengung dan ditahan sampai 3 harakat.

7. يَّقُوْ = Mad asli atau mad thabi’i karena huruf lam berharakat dhamah bertemu wau sukun dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

8.  يَّقُوْلُوْا = Mad lin karena huruf wau sukun didahului oleh huruf lam berharakat fathah. Dibaca panjang 2 harakat.

9. لِقَوْ = Mad lin karena huruf wau sukun didahului oleh huruf qaf berharakat fathah. Dibaca panjang 2 harakat.

10. كَاَنَّهُمْ = Ghunnah sebab nun bertanda tasydid dan cara membacanya dengan dengung serta ditahan 3 harakat.

baca juga: Hukum tajwid Surat Al-Maidah ayat 48

11. كَاَنَّهُمْ خُشُبٌ = Idzhar syafawi karena huruf mim sukun bertemu dengan huruf kha. Cara membacanya dengan jelas.

12. خُشُبٌ مُّسَنَّدَ = Idgham bighunnah karena huruf ba berharakat dhamah tanwin bertemu huruf mim bertasydid. Dibaca masuk dengan dengung dan ditahan sampai 3 harakat.

13.  مُّسَنَّدَةٌ = Ghunnah sebab nun bertanda tasydid dan cara membacanya dengan dengung serta ditahan 3 harakat.

14.  مُّسَنَّدَةٌ = Disebut ta marbutah cara membacanya bila waqaf maka huruf ta berubah menjadi huruf ha yang diwaqaf.

15. يَحْسَبُوْنَ = Mad asli atau mad thabi’i karena huruf ba berharakat dhamah bertemu wau sukun dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

16. صَيْحَةٍ = Mad lin karena huruf ya sukun didahului oleh huruf shad berharakat fathah. Dibaca panjang 2 harakat.

17. صَيْحَةٍ عَلَيْهِمْ = Idzhar sebab huruf ta berharakat kasrah tanwin bertemu huruf 'ain. Dibaca jelas tidak berdengung sama sekali.

18. عَلَيْهِمْ = Mad lin karena huruf ya sukun didahului oleh huruf lam berharakat fathah. Dibaca panjang 2 harakat.

19. هُمُ الْعَدُوُّ = Alif lam qamariyah karena huruf alif lam bertemu huruf 'ain. Dibaca secara jelas.

20. قَاتَلَهُمُ = Mad asli atau mad thabi’i karena huruf qaf berharakat fathah bertemu alif dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

21. قَاتَلَهُمُ اللّٰهُ = Tafkhim karena lafaz Allah didahului oleh huruf hijaiyah mim berharakat dhamah. Cara membacanya tebal.

22. اَنّٰى = Ada dua hukum di sini, pertama ghunnah sebab nun bertanda tasydid dan cara membacanya dengan dengung serta ditahan 3 harakat. Kedua, mad asli atau mad thabi’i karena huruf nun berharakat fathah tegak dan setelahnya tidak bertemu hamzah, sukun, waqaf, dan tasydid. Cara membacanya panjang 2 harakat.

23. يُؤْفَكُوْنَ = Mad arid lissukun karena huruf mad jatuh sebelum huruf yang diwaqaf. Cara membacanya dengan dipanjangkan 2 sampai 6 harakat.


Surat Al-Munafiqun merupakan surat ke-63 di dalam Al-Quran. Setelah, kita selesai membahas analisis hukum tajwidnya maka kita simak sekarang terjemahnya di dalam bahasa Indonesia. Artinya ayat ke-4 dari Surat Al-Munafiqun ialah:

Apabila engkau melihat mereka, tubuhnya mengagumkanmu. Jika mereka bertutur kata, engkau mendengarkan tutur katanya (dengan saksama karena kefasihannya). Mereka bagaikan (seonggok) kayu yang tersandar. Mereka mengira bahwa setiap teriakan (kutukan) ditujukan kepada mereka. Mereka itulah musuh (yang sebenarnya). Maka, waspadalah terhadap mereka. Semoga Allah membinasakan mereka. Bagaimanakah mereka dapat dipalingkan (dari kebenaran)?

baca juga: Hukum tajwid Surat Yunus ayat 40-41

Itulah pembahasan kita kali ini. Akhirnya, kami berharap hal yang sedikit ini memberi banyak manfaat buat teman-teman pembaca yang berbahagia. Sukses untuk semua dan kita akan semakin bermanfaat buat orang lain. Wassalaamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

Share on Facebook
Share on Twitter
Tags :

Related : Hukum Tajwid Surat Al-Munafiqun Ayat 4 Lengkap

0 comments:

Posting Komentar